Pada postingan ini kami akan membagikan tips baru untuk mengunci layar desktop, laptop, notebook, tablet, atau ponsel dengan Dynamic Lock Screen.
Silahkan baca terus informasi ini untuk mempelajari definisi dan metode untuk mengaktifkan atau menonaktifkan fungsi ini.
Apa itu Dynamic Lock Screen?
Agar mudah dipahami, Dynamic Lock Screen di Windows mengacu ke pengunci layar otomatis saat diperlukan. Misalnya, ketika Anda meninggalkan komputer Anda, monitor akan mengunci sendiri untuk menghindari akses yang tidak sah.
Sedangkan di Android atau iOS, dynamic lock screen berarti semacam wallpaper yang hidup dan beranimasi.
Dynamic Lock Screen di iOS
Selanjutnya, cara mengatur wallpaper dinamis di iPhone atau iPad.
- Masuk ke Settings iOS.
- Dalam daftar Pengaturan iOS, temukan dan ketuk Wallpaper.
- Kemudian, ketuk opsi Choose a New Wallpaper.
- Pilih kelompok latar belakang Dinamis.
Selain itu, kita dapat menyesuaikan cara kerja dynamic lock screen pada perangkat iOS dengan mengetuk layar dan memilih Set. Kemudian, pilih Atur Layar Kunci, Atur Layar Beranda, atau Atur Keduanya.
Jika sewaktu-waktu berubah pikiran dan ingin memilih wallpaper lain atau tidak ingin membuat layar kunci dinamis, cukup klik Cancel.
Dynamic Lock Screen di Windows
Microsoft Windows dapat memanfaatkan perangkat yang dipasangkan dengan komputer untuk membantu mendeteksi saat Anda pergi dan mengunci PC sesaat setelah perangkat yang dipasangkan berada di luar jangkauan Bluetooth. Dengan demikian, orang lain tidak dapat dengan mudah mendapatkan akses ke komputer ketika Anda sedang pergi dan lupa mengunci monitor.
Di bawah ini adalah instruksi tentang cara mengatur dynamic lock screen pada Windows 11. Sebagai persiapan, Anda harus menyalakan Bluetooth di komputer dan ponsel lalu pairing keduanya.
Buka Windows 11 lalu pilih Start > Settings > Accounts dan pilih opsi Sign-in.
Pada halaman tersebut, perluas opsi Dynamic lock (Kunci dinamis) dan centang opsi “Izinkan Windows untuk mengunci perangkat Anda secara otomatis saat Anda pergi“.
Selain itu juga, kita dapat mengaktifkan mengatur secara otomatis menyimpan aplikasi yang dapat dimulai ulang dan memulai ulang ketika masuk kembali. atau tampilkan detail akun seperti alamat email di layar masuk. Dan gunakan info masuk untuk menyelesaikan pengaturan secara otomatis setelah pembaruan.
Adapun cara mematikan fungsi layar kunci dinamis, cukup hapus centang pada opsi di atas.
Dynamic Lock Screen di Android
Anda juga dapat membuat dynamic lock screen di smartphone Android. Untuk cara mengaktifkan fitur ini, kami menggunakan ponsel Samsung sebagai contohnya.
Untuk menggunakan fitur kunci dinamis pada smartphone Samsung, kamu perlu mengunduh Fresh pack, yang merupakan sekelompok wallpaper yang akan diperbarui secara otomatis setiap 2 minggu.
Mengaktifkan Dynamic Lock Screen Samsung Galaxy
Arahkan ke Pengaturan Samsung Galaxy, cari dan pilih Layar Kunci kemudian ketuk pada opsi Dynamic Lock screen dan aktifkan. Pilih paket Baru yang ingin Anda instal dan ketuk Download. Jika diinginkan, centang atau hapus centang opsi Gunakan Wi-Fi saja.
Kemudian, dynamic lock screen baru akan diterapkan sebagai wallpaper secara otomatis. Silahkan periksa layar kunci ponsel Samsung Anda untuk melihat perubahan latar belakang otomatis setiap kali membangunkan ponsel Anda.
Bagaimana cara menonaktifkan dynamic lock screen? Cukup pilih cara lain dari layar kunci untuk menggantikan yang dinamis.
Mengatur Dynamic Lock Screen Samsung Galaxy
Selanjutnya Anda dapat menentukan pengaturan dynamic lock screen ponsel Samsung. Cukup ketuk ikon roda gigi lalu atur seperti di bawah ini:
Pilih kategori: Untuk memilih kategori foto kunci dinamis lainnya.
Unduh menggunakan data seluler: Gunakan data alih-alih WiFi saat mengunduh paket baru. Jika lebih suka menggunakan wifi, matikan saja opsi ini.
Pembaruan otomatis: Perbarui gambar dalam Fresh packs secara otomatis.
Tambahan
Wallpaper dinamis dan zoom perspektif dinonaktifkan saat Mode Daya Rendah aktif. Di Android atau iOS, Anda dapat menggunakan foto Anda sendiri sebagai Dynamic Lock Screen.